Biaya Yang Dipotong Ke Gaji Pegawai Indonesia Tahun 2024

UPDATE 2024: Biaya Yang Dipotong Ke Gaji Pegawai Indonesia

Gaji merupakan bentuk apresiasi yang diberikan oleh perusahaan kepada pegawainya. Besar apresiasi dan kapan gaji tersebut disalurkan diatur dalam kontrak kerja antara perusahaan dan pegawai.

Namun sebelum membayar gaji atau menerima gaji, apakah Anda tahu di dalamnya ada elemen potongan yang bentuknya diwajibkan oleh pemerintah?

Bukan rahasia bahwa peraturan hukum di Indonesia sering kali mengalami perubahan yang signifikan. Tahun 2024, ketenagakerjaan Indonesia sudah dikejutkan dengan dua aturan yang baru yaitu perubahan aturan Pajak Penghasilan (PPh) 21 dan TAPERA.

Kenapa Anda perlu tahu jenis potongan dalam gaji?

Sebagai HRD atau pemilik usaha sebelum melakukan offering atau penawaran kontrak kerja Anda harus mengerti terhadap konsep gaji: gaji nett, gaji gross, atau gaji gross up.

Beda Gaji Nett, Gaji Gross, dan Gaji Gross Up.

  • Gaji nett adalah jumlah uang yang diterima oleh pegawai bersih setelah semua jenis potongan. Biasanya gaji nett disebut juga sebagai take home pay.
  • Gaji gross adalah jumlah uang yang diterima pegawai sebelum ada jenis potongan. Atau biasanya disebut juga sebagai gaji kotor.
  • Gaji gross up adalah jumlah uang yang diterima pegawai secara kotor, namun potongan yang akan dipotongkan tidak dibebankan 100% kepada pegawai. Biasanya potongan gaji akan ditanggung sebagian oleh perusahaan. Komposisinya biasanya 50:50.

Gaji Nett atau Gaji Gross yang lebih menguntungkan?

Gaji adalah hasil negosiasi antara kedua belah pihak antara perusahaan dan pegawai. Sehingga sejatinya tidak bisa ditentukan mana yang lebih menguntungkan antara sistem gaji nett atau gross.

Namun akan sangat merugikan pemilik usaha apabila Anda tidak menawarkan gaji dengan sistem gross up namun tidak mengetahui apa saja elemen yang akan dipotongkan.

Dan tentu saja merugikan pegawai apabila Anda tidak mengetahui elemen potongan apa saja yang akan mempengaruhi gaji Anda.

Jenis potongan dalam slip gaji pegawai

Potongan Wajib Oleh Pemerintah

BPJS Kesehatan

Potongan wajib kepada pegawai ini adalah iuran jaminan sosial BPJS Kesehatan. Total potongan yang dikenakan adalah 5%, namun hanya 1% dibebankan kepada pegawai.

Ketetuan pemotongan:

  • Perusahaan menanggung 4%
  • Pegawai menanggung 1% (dipotong ke gaji pegawai)

BPJS Ketenagakerjaan

Kemudian ada potongan untuk BPJS Ketenagakerjaan berupa jaminan hari tua (JHT). Diharapkan potongan ini memberikan jaminan keuangan bagi peserta ketika mereka memasuki usia pensiun atau kondisi tertentu. Total potongan yang dikenakan adalah 5,7%, namun hanya 2% yang dibebankan kepada pegawai.

Menurut website BPJS Ketenagakerjaan, JHT dapat dicairkan dalam bentuk uang tunai. Pencairan JHT bisa diajukan saat kamu masih dalam masa aktif kepesertaan sebanyak 10% untuk keperluan persiapan memasuki usia pensiun atau 30% untuk kebutuhan kepemilikan rumah ataupun ketika sudah tidak bekerja kembali.

Ketetuan pemotongan:

  • Perusahaan menanggung 3,7%
  • Pegawai menanggung 2% (dipotong ke gaji pegawai)

BPJS Ketenagakerjaan Jaminan Kecelakaan Kerja dan Jaminan Kematian (JKK & JKm)

Jaminan Kecelakaan Kerja (JKK) dan Jaminan Kematian (JKm) adalah dua program dari BPJS Ketenagakerjaan yang memberikan perlindungan bagi pekerja, namun keduanya memiliki fokus dan manfaat yang berbeda. Berikut adalah perbedaan utama antara JKK dan JKm:

  • JKK: Memberikan perlindungan dan manfaat bagi pekerja yang mengalami kecelakaan kerja atau penyakit akibat hubungan kerja.
  • JKm: Memberikan perlindungan bagi ahli waris pekerja yang meninggal dunia bukan karena kecelakaan kerja.

Secara kesimpulan, JKK fokus pada perlindungan dan santunan bagi pekerja yang mengalami kecelakaan kerja atau penyakit akibat kerja, sementara JKM fokus pada perlindungan bagi ahli waris pekerja yang meninggal dunia bukan karena kecelakaan kerja.

Ketetuan pemotongan:

  • Perusahaan menanggung JKK 0,24% dan JKM 0,3%
  • Pegawai tidak menanggung apapun.

BPJS Jaminan Pensiun

Jaminan Pensiun dari BPJS Ketenagakerjaan adalah salah satu program jaminan sosial yang dirancang untuk memberikan manfaat pensiun kepada pekerja setelah mereka mencapai usia pensiun. Program ini bertujuan untuk memastikan bahwa pekerja memiliki pendapatan yang stabil dan layak ketika sudah tidak lagi aktif bekerja. Total potongan BPJS JP adalah 3%.

Ketetuan pemotongan:

  • Perusahaan menanggung 2%
  • Pegawai menanggung 1% (dipotong ke gaji pegawai)

PPh 21

PPH 21 adalah pajak penghasilan yang dikenakan atas penghasilan yang diterima oleh pegawai. Sifatnya wajib dipotongkan oleh perusahaan dan dibayarkan oleh pegawai.

Tahun 2024 ini, Ditjen Pajak menerapkan perubahan dalam tarif pemotongan PPh 21 dengan menggunakan skema tarif efektif rata-rata (TER).

Untuk berapa besar tarif PPH 21 dan berapa besar potongannya, Anda bisa menggunakan kalkulator pajak PPH 21 yang sudah disediakan oleh Dirjen Pajak https://kalkulator.pajak.go.id

Kalkulator Pajak PPH 21 Dirjen pajak
Kalkulator Pajak PPH 21 Dirjen pajak

https://kalkulator.pajak.go.id

Ketetuan pemotongan:

  • Apabila terdapat tunjangan yang diberikan, maka sebagian atau seluruh pajak bisa jadi ditanggung oleh perusahaan.
  • Namun pada umumnya, PPH 21 dibayarkan penuh oleh pegawai (dipotong ke gaji pegawai).

TAPERA (Tabungan Perumahan Rakyat) (Ditunda)

Pada tahun 2024 ini, terdapat isu bahwa TAPERA akan dilangsungkan sebagai potongan wajib bagi seluruh pegawai Indonesia. TAPERA sendiri adalah program tabungan jangka panjang yang dikelola oleh BP Tapera, dirancang untuk membantu masyarakat mempersiapkan dana untuk kepemilikan rumah atau perumahan.

UPDATE: Implementasi TAPERA ditunda oleh Mentri PUPR dan Sri Mulyani. Mungkin akan di implementasi tahun depan? Saat ini belum ada keputusan lebih lanjut.

Besaran simpanan peserta Tapera yang ditetapkan adalah 3% dari gaji.

Ketetuan pemotongan:

  • Perusahaan menanggung 0,5%
  • Pegawai menanggung 2,5% (dipotong ke gaji pegawai).

Kesimpulan Potongan Wajib Yang Ada di Slip Gaji Pegawai Indonesia

Apabila TAPERA efektif pada tahun 2024, maka berikut adalah persentase potongan yang akan ada pada slip gaji pegawai Indonesia:

Potongan wajib yang ada di slip gaji pegawai 2024
Potongan wajib yang ada di slip gaji pegawai 2024. Untuk TAPERA saat ini masih belum efektif dan masih jadi perdebatan.

Simulasi Potongan Wajib Pegawai Indonesia

Mari kita buat simulasi apabila Susi memiliki gaji sebesar Rp. 10.000.000. Susi bekerja sebagai programmer di sebuah perusahaan, belum menikah dan tidak memilik tanggungan. Apabila tidak ada natura lain dan tunjangan apapun lainnya, maka berikut adalah besar potongan yang akan ditanggung oleh perusahaan dan dipotongkan oleh pegawai:

Jenis PotonganDibayar PerusahaanDibayar Pegawai
BPJS Kesehatan4% x 10.000.000 = Rp. 400.0001% x 10.000.000 = Rp. 100.000
JHT3,7% x 10.000.000 = Rp. 370.0002% x 10.000.000 = Rp. 200.000
JKK0,24% x 10.000.000 = Rp. 24.000
JKm0,3% x 10.000.000 = Rp. 30.000
Jaminan Pensiun2% x 10.000.000 = Rp. 200.0001% x 10.000.000 = Rp. 100.000

Gaji Susi Kotor (Untuk perhitungan PPH 21)
Rp. 10.000.000 + Rp. 400.000 + Rp. 24.000 + Rp. 30.000
= Rp. 10.454.000

JHT dan Jaminan Pensiun dianggap bukan natura atau tunjangan yang bisa dihitung sebagai beban gaji. Karena keduanya bukan merupakan tunjangan langsung yang diterima karyawan dalam bentuk uang atau fasilitas yang langsung meningkatkan pendapatan atau kesejahteraan saat ini.

PPH 21 Gaji Susi
Rp. 10.454.000 termasuk dalam kategori TER A 2.5 %
2,5 % x Rp. 10.454.000
= Rp. 261.350

Maka gaji bersih Susi yang dibawa pulang atau ditransfer oleh perusahaan adalah
Rp. 10.000.000 – Rp. 100.000 – Rp. 200.000 – Rp. 100.000 – Rp. 261.350
= Rp. 9.338.650

Sedangkan gaji Susi yang ditanggung oleh perusahaan adalah
Rp. 10.000.000 + Rp. 400.000 + Rp. 370.000 + Rp. 24.000 + Rp. 30.000 + Rp. 200.000
= Rp. 11.024.000

TAPERA saat ini tidak bisa dimasukan ke dalam simulasi karena peraturan perhitungan resmi dari pemerintah sendiri belum keluar. Namun apabila sesuai dengan berita beredar bahwa TAPERA sebesar 2,5%, maka kemungkinan potongannya adalah 2,5% x 10.000.000 yaitu Rp. 250.000.

Kesimpulan

Ternyata beban gaji bukanlah pengeluaran yang bisa kita sepelekan. Selain gaji yang harus kita berikan ke pegawai, ternyata ada begitu banyak elemen gaji yang perlu kita setorkan ke pemerintah dan memakan biaya yang cukup tinggi.

e

Algobash sudah membantu HRD dan business owner mengembangkan timnya. Yang biasanya jadi masalah adalah bagaimana menentukan kandidat yang terbaik dengan requirement pekerjaan Anda. Algobash memastikan seleksi kandida yang tepat dan cepat, sehingga gaji yang Anda habiskan membuahkan impact kepada perusahaan Anda.

Apabila Anda masih menggunakan interview saja untuk proses seleksi kandidat Anda, mungkin Anda bisa membaca juga tentang Assessment Indonesia: Rahasia, Mitos, Fakta dan Manfaat

1920 1080 Algobash