Benefits of Employer Branding for Your Company

Manfaat Employer Branding Bagi Perusahaan

Manfaat Employer Branding Bagi Perusahaan – Banyak perusahaan yang menginginkan kandidat terbaik untuk bergabung bersama mereka. Namun, disadari atau tidak merekrutnya kini semakin sulit. Salah satu mengapa hal ini terjadi karena ketatnya persaingan pasar lowongan kerja di era sekarang. Banyak top talent yang lebih memilih perusahaan lain yang memiliki reputasi tinggi dan baik. Untuk mengatasi hal ini, ada salah satu hal penting yang harus dilakukan oleh perusahaan yaitu meningkatkan employer branding

Anda mungkin sudah tidak asing lagi dengan employer branding atau setidaknya pernah mendengar istilah tersebut. Employer branding merupakan salah satu upaya yang dapat dilakukan untuk menarik minat top talent agar mendaftarkan dirinya pada perusahaan Anda, sehingga permasalahan sulitnya mencari tenaga kerja terbaik dapat dihindari.

Ada banyak strategi yang bisa dilakukan untuk membangun sebuah employer branding dengan baik. Namun, sebelum jauh membahas bagaimana cara membangunnya. Ada baiknya untuk berkenalan terlebih dahulu dengan informasi dasar yang mungkin belum Anda ketahui tentang employer branding sebenarnya. Dengan mengetahui semua informasi tersebut akan membantu memudahkan Anda dalam membangun employer branding secara maksimal dan strategis. 

Lantas apa itu employer branding? mengapa sangat penting dilakukan bagi perusahaan? Nah, bagi Anda yang ingin mengetahui informasi selengkapnya, dalam artikel ini Algobash sajikan pembahasan mendalam tentang employer branding.

Baca juga: Blind Hiring: Strategi Efektif Hindari Bias Saat Rekrutmen

Apa itu Employer Branding?

Secara sederhana, employer branding dapat dikatakan sebagai upaya yang dilakukan perusahaan untuk menciptakan citra organisasi yang baik di mata karyawan maupun calon karyawan agar mereka merasa nyaman ketika mereka bekerja.

Ada tujuan sekaligus manfaat yang bisa dicapai dari konsep employer branding yaitu untuk memberikan kenyamanan bagi karyawan yang sedang bekerja di perusahaan dan untuk menarik minat calon karyawan sekaligus membantu proses rekrutmen agar lebih mudah mendapatkan kandidat terbaik sekaligus mempertahankannya ketika bergabung. Namun, dalam artikel ini Algobash akan membahas tentang tujuan kedua.


Semakin tinggi reputasi employer branding maka semakin tinggi pula minat top talent untuk bergabung bersama perusahaan Anda, Untuk meningkatkan citra yang positif di mata calon karyawan, artinya perusahaan harus benar-benar meningkatkan employer branding dengan menonjolkan beberapa hal penting seperti workplace yang nyaman dan menjanjikan, benefit yang diberikan menarik, karyawan memiliki tingkat kesejahteraan yang tinggi, memberikan jenjang karir yang jelas, dan lain sebagainya.

Mengapa employer branding penting bagi perusahaan?

Setiap perusahaan pasti ingin memiliki citra yang baik di mata siapapun termasuk konsumen, client, karyawan, maupun calon karyawan. Dengan reputasi yang baik akan ada banyak sekali benefit yang bisa dirasakan salah satunya adalah membantu perusahaan agar tetap berkembang. Itulah sebabnya, employer branding sangatlah penting untuk dilakukan.

Seperti yang sudah disebutkan tadi bahwa akan ada banyak manfaat baik dari reputasi perusahaan yang baik pula. Adapun beberapa manfaat tersebut adalah sebagai berikut:

1. Employer branding membantu rekrutmen calon karyawan baru potensial

Hal pertama yang dapat perusahaan Anda dapatkan dari employer branding adalah membantu menyaring sekaligus merekrut calon karyawan baru. Memiliki employer branding yang baik akan menarik minat banyak kandidat untuk bergabung sehingga ini akan memudahkan Anda untuk menyeleksi siapakah yang benar-benar sesuai bagi perusahaan.

94% calon karyawan akan memeriksa bagaimana reputasi perusahaan yang akan dilamar, jika mereka menemukan perusahaan memiliki citra yang baik maka besar kemungkinan mereka juga akan melamarkan dirinya. Begitupun sebaliknya, jika perusahaan memiliki citra yang buruk maka akan sedikit yang akan melamarkan dirinya.

Tidak hanya itu, employer branding yang kuat juga dapat menarik perhatian top talent.

Baca juga: Kenali Hiring Bias dan Cara Mengatasinya

2. Menghemat biaya rekrutmen

Alasan kedua yang membuat employer branding sangat penting karena dapat menghemat biaya rekrutmen. Berdasarkan research yang dilakukan oleh Linkedin, memiliki employer branding yang buruk dapat menambah kurang lebih 10% biaya pengeluaran ketika melakukan rekrutmen. Namun, dengan memiliki employer branding yang kuat, Anda tidak perlu mengkhawatirkan hal tersebut.

3. Mengurangi biaya promosi atau iklan

Memiliki reputasi yang baik juga dapat menghemat pengeluaran biaya untuk mempromosikan atau mengiklankan perusahaan Anda. Jika perusahaan dikenal memiliki employer branding yang kuat maka calon karyawan akan mencari tahu sendiri hal-hal yang berkaitan dengan perusahaan Anda dan mereka tertarik untuk mendaftarkan dirinya bergabung.

4. Menjaga loyalitas dan meningkatkan keterlibatan karyawan

Loyalitas seorang karyawan merupakan salah satu hal yang sangat didambakan oleh perusahaan. Dengan meningkatkan employer branding maka organisasi Anda dapat mendapatkan hal tersebut. 

Salah satu syarat menciptakan employer branding yang kuat adalah dengan memberikan kenyamanan bagi karyawan ketika bekerja. Jika mereka merasa nyaman dan mencintai pekerjaannya di perusahaan Anda, maka kecil kemungkinan mereka akan berpaling mencari pekerjaan baru di perusahaan lain.

Selain itu, karyawan juga akan merasa nyaman dan semakin produktif dalam mengerjakan setiap tugasnya sehingga hal ini dapat membuat perusahaan semakin maju berkembang.

5. Karyawan dapat mempromosikan perusahaan

Manfaat terakhir yang dapat perusahaan Anda dapatkan ketika memiliki employer branding yang kuat akan membuat karyawan yang bekerja pada perusahaan Anda membicarakan atau menginformasikan kelebihan perusahaan kepada rekannya entah keluarga, teman, ataupun yang lainnya. Ini adalah merupakan benefit luar biasa karena secara tidak langsung mereka mempromosikan perusahaan secara gratis. Dengan demikian maka akan ada banyak orang yang mengetahui citra baik perusahaan dan salah satu dari mereka tertarik untuk bergabung.

Nah, demikianlah informasi yang dapat Algobash sampaikan mengenai beberapa hal penting yang harus Anda ketahui mengenai employer branding. Semoga informasi tersebut dapat bermanfaat. Jika ingin mengetahui informasi lainnya seputar rekrutmen, jangan lupa untuk kunjungi  blog kami Algobash Insight.

Baca juga: Kesalahan Pre-Employment Test Yang Harus Dihindari
1001 540 Algobash