Proses Rekrutmen dan Seleksi Karyawan Paling Efektif di 2023,  HR Wajib Tahu!

Proses Rekrutmen dan Seleksi Karyawan Paling Efektif di 2023,  HR Wajib Tahu!

HR memiliki tugas dan tanggung jawab begitu berat dalam merekrut calon karyawan terbaik. Hal ini menuntut HR untuk bekerja lebih giat sekaligus berpikir lebih strategis dalam mendesain proses rekrutmen dan seleksi karyawan agar berjalan dengan efektif dan mencapai goals.

Proses rekrutmen dan seleksi karyawan adalah salah satu hal vital bagi sebuah perusahaan. Proses ini harus dijalankan secara maksimal untuk menjaring sumber daya manusia berkualitas yang memiliki kecocokan nilai serta dapat berkontribusi pada perkembangan perusahaan.

Di tahun 2023, pasar lowongan kerja berjalan sangat kompetitif, hal ini semakin mempersulit HR dalam merekrut calon karyawan potensial. Untuk itu, dalam artikel ini Algobash akan memberikan beberapa strategi efektif yang bisa Anda aplikasikan dalam proses rekrutmen dan seleksi karyawan. Seperti apakah itu? Baca ulasan selengkapnya di bawah ini!

Baca juga: Pentingnya Tes Pra Kerja Untuk Rekrutmen Pabrik dan Manufaktur

Seperti Apa Proses Rekrutmen dan Seleksi Karyawan yang Efektif?

Secara garis besar, proses rekrutmen adalah serangkaian tahapan yang dilakukan oleh untuk mencari dan merekrut kandidat atau calon karyawan yang tepat dengan tujuan untuk mengisi kekosongan posisi pada pada sebuah organisasi atau perusahaan.

Umumnya, proses rekrutmen dan seleksi karyawan yang banyak dilakukan oleh HR dari berbagai perusahaan diawali dengan pembukaan lowongan kerja, tes administrasi melalui CV screening, kemudian dilanjutkan dengan interview bersama HR atau User, tes pra-kerja, hingga tahapan-tahapan lainnya.

Metode-metode tersebut sudah menjadi praktik turun temurun yang digunakan dalam proses rekrutmen. Namun, di tahun 2023, Anda harus bisa memaksimalkan metode tersebut dengan melibatkan strategi lainnya agar jauh lebih efektif dan strategis dalam menjaring pelamar potensial untuk direkrut sebagai karyawan pada tim perusahaan Anda.

Lantas, strategi apa sajakah yang bisa diterapkan dalam proses rekrutmen dan seleksi karyawan agar berjalan jauh  lebih efektif di tahun 2023? Berikut beberapa diantaranya:

Strategi Untuk Proses Rekrutmen dan  Seleksi Karyawan di 2023

1. Bangun Employer Branding Dengan Kuat

Anda pasti pernah melihat iklan lowongan pekerjaan yang dibuka oleh brand-brand besar dapat dengan cepat mendapatkan ratusan atau bahkan ribuan pelamar. Hal tersebut dapat dikatakan wajar mengingat perusahaan-perusahaan tersebut memang sudah sangat dikenal baik oleh jobseeker di luaran sana.

Hampir seluruh kandidat pasti ingin bekerja di perusahaan-perusahaan ternama. Hal ini tentunya membuat perusahaan-perusahaan kecil yang belum memiliki nama besar kesusahan dalam bersaing untuk mendapatkan pelamar potensial.

Di sinilah employer branding bekerja, sebagai sebuah perusahaan memiliki citra baik yang dikenal oleh masyarakat luas sangatlah penting. Sebagai HR, Anda harus bisa membangun employer branding dengan kuat. Mengingat, kandidat-kandidat potensial akan cenderung tertarik untuk melamar pekerjaan pada perusahaan-perusahaan dengan merek yang kuat.

Ada banyak cara yang bisa dilakukan untuk memperkuat employer branding perusahaan Anda. Salah satunya yaitu dengan memanfaatkan website dan sosial media untuk menunjukan value, culture, dan pengalaman karyawan perusahaan Anda. Tunjukan bahwa perusahaan Anda merupakan lingkungan kerja yang suportif dan beragam.

Jika dilakukan secara konsisten dan tepat, beberapa cara tersebut dapat meningkatkan employer branding di hadapan kandidat potensial.

Baca juga: CV Screening Tidak Efektif Untuk Seleksi Calon Karyawan di 2023? Ini Penjelasannya!

2. Tingkatkan Pengalaman Kandidat

Sama seperti perusahaan yang ingin merekrut kandidat yang tepat, pelamar pun pasti ingin memilih perusahaan yang tepat untuk dijadikan sebagai tempat bekerja dan mengembangkan karir mereka.

Untuk menentukan bahwa perusahaan merupakan tempat yang tepat atau tidak bagi mereka, kandidat biasanya akan melihat pada bagaimana perusahaan menjalankan proses rekrutmen dan memperlakukan mereka.

Kandidat potensial pasti ingin bekerja di tempat profesional. Jadi, pengalaman kandidat selama mengikuti proses rekrutmen merupakan hal yang sangat krusial untuk terus diperhatikan. 

UntuK meningkatkan pengalaman kandidat dan menunjukan bahwa perusahaan Anda merupakan tempat yang profesional dan menghargai kehadiran mereka. Anda dapat melakukan beberapa hal sederhana namun sangat berdampak seperti menghargai waktu kandidat, memberikan informasi yang jelas terkait rekrutmen, dan hal-hal penting lainnya.

3. Manfaatkan Sosial Media

Pada strategi nomor satu di atas sudah disebutkan bahwa Anda dapat memanfaatkan sosial media untuk memperkuat employer branding. Sosial media adalah salah satu tools yang sangat efektif untuk Anda gunakan dalam proses rekrutmen.

Dengan sosial media, Anda dapat membangun hubungan yang lebih intens bersama kandidat-kandidat potensial di luar sana. Anda dapat mengunggah beragam konten menarik tentang perusahaan yang dapat meningkatkan personal branding. Selain itu Anda juga dapat mempromosikan lowongan pekerjaan di perusahaan Anda.

Baca juga: Contoh Prosedur Penerimaan Karyawan: Panduan untuk Profesional HR

4. Fokus dan Tingkatkan Keberagaman

Strategi proses rekrutmen dan seleksi karyawan yang efektif keempat yaitu dengan meningkatkan keberagaman di tempat kerja. Dalam sebuah survey yang dilakukan oleh Glassdoor, 76% pencari kerja dan karyawan mengatakan bahwa keberagaman merupakan hal yang sangat penting bagi mereka untuk mengevaluasi sebuah perusahaan. 

Kemudian, dalam studi lain yang dilakukan oleh Deloitte kepada 1300 responden, 80% berpikir bahwa keberagaman merupakan salah satu faktor penting dalam memilih sebuah perusahaan.

Dari sisi perusahaan, keberagaman di tempat kerja juga merupakan hal yang penting karena dapat memberikan dampak positif bagi perkembangan bisnis. Dalam sebuah studi menemukan bahwa keragaman tempat kerja dapat meningkatkan produktivitas dan pendapatan perusahaan.

5. Libatkan Teknologi

Melibatkan teknologi dalam proses rekrutmen dan seleksi karyawan juga merupakan strategi penting dalam merekrut kandidat terbaik. Saat ini, sudah ada banyak sekali strategi rekrutmen yang dapat membantu proses rekrutmen perusahaan menjadi jauh lebih efektif dan efisien.

Salah satunya adalah tools pre-employment test Algobash yang dapat membantu perusahaan Anda untuk menilai hard skill, soft skill, kesesuaian kultur dengan perusahaan, dan masih banyak lagi yang lainnya melalui coding test, psikotes, studi kasus, hingga tes wawancara otomatis.

Selain memudahkan proses rekrutmen, penggunaan teknologi seperti tools pre-employment test Algobash juga sangat strategis untuk menemukan bakat-bakat cemerlang tanpa penilaian yang bias.

Baca juga: Apa Saja Tahapan dalam Proses Penerimaan Karyawan?

Nah, demikianlah strategi-strategi yang bisa Anda gunakan dalam proses rekrutmen dan seleksi karyawan perusahaan di tahun 2023. Saat ini, persaingan lowongan kerja sangatlah ketat dan sulit. Untuk bisa merekrut calon karyawan terbaik, Anda harus menerapkan strategi-strategi lain selain metode tradisional seperti tes administrasi dan wawancara agar proses rekrutmen dapat berjalan jauh lebih strategis.

960 640 Algobash